Thursday, May 2, 2013

Membedakan jenis kelamin Burung Serindit

INGAT, BIRU DI ATAS KEPALA DAN MERAH DI TENGGOROKAN ADALAH CIRI SERINDIT JANTAN.
INGAT, BIRU DI ATAS KEPALA DAN MERAH DI TENGGOROKAN ADALAH CIRI SERINDIT JANTAN.
Dalam literatur perburungan internasional, serindit melayu disebut sebagai blue-crowned hanging parrot. Ini karena pada bagian atas kepalanya terdapat warna biru yang cukup besar dan mudah dilihat. Tetapi ciri ini hanya dimiliki burung jantan. Jadi, ini merupakan tengara yang paling mudah diamati dalam membedakan jenis kelamin burung serindit melayu.

Kedua, burung jantan mempunyai noktah merah yang cukup besar di bagian tenggorokan (bisa juga disebut bagian dada). Burung betina tidak memiliki kedua kekhasan yang dimiliki burung jantan, yaitu noktah biru di atas kepala dan noktah merah di bagian tenggorokan.
Tetapi serindit muda, meski jantan, awalnya tidak menampakkan tanda biru di bagian atas kepala maupun merah di bagian tenggorokan. Warna itu baru muncul menjelang dewasa, mulai dari samar-samar, agak jelas, dan akhirnya benar-benar jelas.

sekian artikel saya tentang burung serindit semoga bermanfaat....

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts